Minggu, 10 Oktober 2010

BISNIS WARNET

                              bisnis warnet menurut saya salah satu bisnis yang bisa dibilang salah satu bisnis yang lumayan banyak diminati oleh para usahawan. pasalnya bisnis ini bisa dibilang sangat menggiurkan terutama di tempat-tempat yang jaringan komunikasinya bisa dibilang lumayan jauh dari modernisasi. untuk memikirkan bisnis ini, harus dipikirkan matang-matang apa saja yang dibutuhkan agar dapat memuaskan para konsumen atau pelanggan. mula-mula yang harus dipikirkan untuk membangun bisnis warnet ini adalah soal modal. karena untuk mewujudkan bisnis ini membutuhkan modal yang tidak sedikit karena dibutuhkan biaya yang banyak untuk membeli komputer, meja, biaya listrik, air dan banyak hal lain yang mesti dipertimbangkan.

                               biasanya pelanggan jika ingin betah atau senang dengan warnet yang akan digunakannya itu hal pertama yg dilihat adalah suasana atau keadaan dari tempat itu. nyaman tidaknya, bersih tidaknya, dan keadaan didalam warnet tersebut apakah layak untuk ditempati atau tidaknya. lalu hal lain yg perlu dilihat jika ingin mendirikan usaha ini adalah tempat. atau lokasi. tempat yang tidak strategis biasanya pemicu usaha ini akan gulung tikar, karena jika mendirikan diperumahan atau tempat-tempat elit biasanya mereka sudah mempunyai akses internet dirumah tanpa harus kewarnet untuk mengakses informasi atau hal lainnya. jika ingin mendirikan usaha ini, harus pintar dalam memilih tempat seperti di kios-kios yang daerah sekitarnya bukan tempat hunian yang elit atau hal lainnya. 

                               lalu yg mesti dipikirkan juga adalah kecepatan koneksi dari internet tersebut. jika internet yang digunakan lola (loading lama) akan mengakibatkan pelanggan tidak betah bermain disana karena kecepatan internetnya yg lola itu. lalu juga masalah tarif internet. buatlah semacam paket-paket internet yg murah agar para pelanggan bisa berlama-lama bermain dan menghamburkan uangnya di warnet anda, banyak kejadian disekitar kita jika tarif warnet mahal banyak pelanggan yang tidak mau bermain disana dikarenakan harganya yg mahal. buatlah tarif awal sekitar 2000 rupiah perjam, itu bisa membuat para pelanggan ingin mencoba tempat usaha anda, dan jika ingin menaikan tarif harganya jangan langsung dinaikan begitu signifikan karena jika begitu para pelanggan tidak akan berlangganan lagi ditempat usaha anda.

                                lalu yang perlu dipikirkan juga adalah soal fasilitas yang ada di warnet tersebut. jika anda mempunyai modal yang lebih, tambahkan foodcourt yang bertujuan untuk para pelanggan merasa lapar ketika bermain ditempat anda, ini dapat membuat usaha nada tambah maju dan pesat. biasanya warnet yang paling sering dikunjungi oleh para costumer adalah warnet game online, dan kebanyakan yang bermain itu adalah anak-anak sekolah atau mahasiswa. jika ingin mendirikan warnet berbasis game online bukan hanya sekedar browsing, lengkapilah game-game online yang sudah beredar di jagad dunia gamer, karena semakin lengkap permainan game online tersebut maka semakin banyak pula para pelanggan yang ingin menghampiri tempat usaha anda untuk menggunakan akses game online ditempat anda.

                               jika usaha anda ini terbilang sudah cukup sukses, perluaslah tempat usaha anda dan tambahkan komputer-komputer agar para pelanggan anda semakin banyak dan banyak lagi dan dapat membuat usaha anda ini semakin maju dan sukses. dan ketika usaha anda susah sangat sukses, bukalah cabang warnet yang lain dan dalam hal fasilitas dan lain-lainnya disamakan dengan warnet pertama yang anda kelola dan anda bangun. kebanyakan para pelanggan warnet mengeluhkan dengan orang yang merokok di dalam ruangan dan asapnya mengganggu para pelanggan lain yang sedang bermain. untuk hal itu anda sebaiknya membangun ruangan khusus, 1 ruangan khusus untuk para perokok dan tempat itu tertutup satu lagi ruangan ber AC dan untuk pelanggan yang tidak merokok agar sesama pelanggan tidak kecewa dan tidak terganggu oleh para pelanggan yang merokok tersebut. 

                              dan juga jika anda ingin para pelanggan anda merasa nyaman ketika disebelahnya ada gamer yang sedang bermain atau lainnya, lebih baik anda memisahkan para pelanggan yang hanya bertujuan untuk mengakses internet dengan para pelanggan yang ingin bermain game online. cara ini jarang dipikirkan oleh para pengusaha warnet ini karena membutuhkan biaya yang lebih besar, namun jika cara ini digunakan dijamin para pelanggan anda akan semakin bertambah dan semakin bertambah lagi. dan jika tempat usaha anda buka 24jam non stop, buat juga semacam paket-paket murah meriah yang bisa dimulai mulai pukul 10 malam sampai pukul 8 pagi dengan harga yang menggiurkan yang bertujuan untuk menambah para pelanggan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar